DUNIA PENYIARAN RADIO

Saatnya Saling Berbagi

  • Home
  • About
  • Template
  • Design
  • Blogger
  • Tips Tricks
Home » Berita » BENTROKAN KEMBALI TERJADI DI MESIR, EMPAT ORANG TEWAS

Saturday, 5 October 2013

BENTROKAN KEMBALI TERJADI DI MESIR, EMPAT ORANG TEWAS

Bentrokan massa Ikhwanul Muslimin di Mesir
VIVAnews - Bentrokan kembali terjadi antara massa pendukung Mohammed Mursi dengan militer di Kairo, Mesir. Sedikitnya empat orang tewas dalam insiden yang terjadi pada Jumat waktu setempat itu.

Diberitakan Reuters, ribuan orang pendukung Mursi dari Ikhwanul Muslimin bergerak menuju Lapangan Tahrir, tempat mereka sebelumnya mendirikan kamp. Kendaraan militer Mesir yang berjaga di tempat itu dilaporkan menghujani mereka dengan tembakan peluru tajam.



Mereka menuntut pemerintahan sekarang mundur sambil mengibarkan bendera Mesir. Beberapa orang menuliskan kata-kata "Mesir itu Islami" dan "Kau Pengecut Sisi," di tembok.

Empat orang dilaporkan tewas di dua wilayah di Kairo. Dua polisi juga tewas ditembak orang tidak dikenal di dekat Terusan Suez di kota Ismailia.

Selain bentrok dengan tentara, massa Ikhwanul Muslimin juga bentrok dengan massa anti Mursi yang melempari mereka dengan batu. Korban tewas ini dilaporkan oleh juru bicara Kementerian Dalam Negeri Mesir.

Anggota Ikhwanul Muslimin juga mencoba mendekati istana kepresidenan namun dipukul mundur aparat. Massa juga tidak bisa mendekati Kementerian Pertahanan dan gedung Garda Republik. Akhirnya pada Jumat sore mereka membubarkan diri.

Insiden kemarin adalah babak baru dari perseteruan berdarah antara pendukung Mursi dan pendukung pemerintah Mesir yang dibekingi Jenderal Militer Abdel Fattah Al-Sisi. Mursi digulingkan Juli lalu oleh Sisi dan ditahan atas berbagai dakwaan.

Selain Mursi, beberapa pemimpin Ikhwanul Muslimin juga ditahan. Pengadilan Mesir juga sekali lagi mengeluarkan larangan untuk gerakan IM ini.

Kekerasan Jumat kemarin terjadi sehari setelah kepala urusan luar negeri Uni Eropa Catherine Ashton melakukan pembicaraan di Kairo dengan para pejabat Mesir, Sisi dan dua politisi Ikhwanul Muslimin. Ashton menyerukan kedua pihak segera mencapai rekonsiliasi.

Kendati demikian, belum ada tanda dua kubu akan segera akur. Sisi menjanjikan peta politik menuju pemilihan umum di Mesir. Sementara, Ikhwanul Muslimin yang bersikeras bahwa militer telah melakukan kudeta, menolak terlibat dalam transisi politik.
sumber : http://dunia.news.viva.co.id
f
Share
t
Tweet
g+
Share
?
Unknown
Saturday, October 05, 2013

Belum ada komentar untuk "BENTROKAN KEMBALI TERJADI DI MESIR, EMPAT ORANG TEWAS"

Post a Comment

Newer Post Older Post Home
Subscribe to: Post Comments (Atom)
Find Us :

Entri Populer

  • Contoh Naskah Pidato Tema Pemuda
    Assalamu'alaikum wr.wb. Yang kami hormati bapak kepala sekolah. Yang Kami hormati bapak wali kelas. Yang kami hormati pula bapak dan ibu...
  • MAKALAH TENTANG ASMAUL HUSNA (LENGKAP)
    BAB I PENDAHULUAN I.1 Latar Belakang Sesungguhnya segala puji hanya bagi Allah. Kita memuji-Nya, meminta pertolongan-Nya dan ampunna-Nya. K...
  • Sejarah Ditemukannya Radio Pertama Kali
    Radio merupakan salah satu barang elektronik yang sudah tidak asing lagi bagi kita. Hampir seluruh lapisan masyarakat memiliki benda satu...

Arsip Blog

  • ▼  2013 (89)
    • ▼  October (25)
      • Lebih Mengenal Dunia Penyiaran
      • Sejarah Hadirnya Radio di Indonesia
      • Sejarah Ditemukannya Radio Pertama Kali
      • Cara Menjadi Penyiar Radio Yang Handal
      • MAKNA IDUL ADHA 2013
      • Khutbah Idul Adha 2013 M/1434 H: Ketauhidan Mengan...
      • BLACKBERRY SUDAH PECAT 300 DARI 4.500 KARYAWAN
      • ALASAN CEWEK PAMER PHOTO DI FACEBOOK
      • HARI BESAR NASIONAL DAN INTERNASIONAL TERLENGKAP
      • LANGKAH PRESIDEN SELAMATKAN KPK
      • BENTROKAN KEMBALI TERJADI DI MESIR, EMPAT ORANG TEWAS
      • RISET ABAC: APEC HARUS PERHATIKAN KORUPSI & PENGET...
      • SBY UNDANG SELURUH PIMPINAN LEMBAGA NEGARA, KECUAL...
      • GAMBAR SAAT AKIL MOCHTAR TAMPAR WARTAWAN
      • AKIL MOCHTAR, DARI TUKANG SEMIR, KETUA MK, HINGGA ...
      • APEC 2013 JALAN TERUS MESKI TANPA OBAMA
      • OBAMA BATAL KE INDONESIA LATARAN PEMERINTAHNYA DIT...
      • OBAMA MENDADAK TELEPON SBY BATAL IKUTI APEC DI BALI
      • KRONOLOGI PENANGKAPAN AKIL MOCHTAR (KETUA MK)
      • SBY: PENANGKAPAN KETUA MK SANGAT MENGEJUTKAN
      • MAHFUD MD: SEKJEN MK BERTERIAK HISTERIS, KETUA MK ...
      • MEMAHAMI PANCASILA : MEMBANGUN DEMOKRASI
      • MAKNA KESAKTIAN PANCASILA DALAM KEHIDUPAN SEHARI-HARI
      • MAKNA HARI KESAKTIAN PANCASILA 1 OKTOBER 2013
      • PIDATO HARI KESAKTIAN PANCASILA 1 OKTOBER
    • ►  September (9)
    • ►  May (8)
    • ►  March (8)
    • ►  February (31)
    • ►  January (8)
  • ►  2012 (57)
    • ►  September (57)

Pengunjung

Copyright 2013 DUNIA PENYIARAN RADIO - All Rights Reserved
Template by Mas Sugeng